Rabu, 07 Desember 2011

Sehat dan Cantik



 


Siapa sih yang tidak ingin selalu sehat dan terlihat cantik? Tentu semua perempuan di dunia ini sangat mendambakan hal itu, termasuk saya.  Dari sumber yang telah saya dapat, ternyata ini lho rahasianya...

1. Tidur cukup

      Lebih memilih online atau nonton acara TV hingga larut malam daripada tidur, berarti kamu memotong pendek waktu istirahat yang penting banget untuk penyegaran tubuh. Kata para ahli, saat tubuh beristirahat dimalam hari, hormon-hormon dalam tubuh aktif bekerja membangun sel kulit baru dan membuat otot menjadi lebih kuat. Terlalu sering kurang waktu tidur bisa membuat kulit mudah berkeriput dan otot melemah. Wah, gawat! Kamu tentu tidak ingin seperti itu kan? Ayo mulai dari sekarang harus tidur cukup, jangan tidur larut malam!


2. Minum air putih
Meskipun kedengarannya biasa, tapi air putih adalah minuman yang banyak manfaatnya dan sangat baik untuk tubuh kita. Selain dapat menghilangkan rasa haus, air putih juga dapat membuat kulit lebih halus dengan membawa bahan-bahan gizi yang penting ke sel-sel dalam tubuh lewat peredaran darah. Nafas juga lebih segar karena air putih mencuci mulutmu dari bakteri-bakteri dan memperlancar system pencernaan sehingga kotoran tidak terhambat dalam tubuh. Tubuhmu membutuhkan kira-kira delapan gelas air putih setiap hari. Jadi usahakan untuk selalu minum air putih setelah kamu bangun tidur, sehabis makan, dan sewaktu melakukan aktifitas lainnya.

3. Cintailah rambutmu

Rambut yang terlalu sering diubah-ubah jadi lebih sensitif dan mudah rusak. Rambut yang bergaya alami akan terlihat lebih indah dan lebih menampilkan kepribadianmu yang sebenarnya. Be unique, girls! Jangan keramas setiap hari. Cari produk rambut yang sesuai dengan jenis rambut kamu. Lakukan perawatan dengan bahan-bahan yang alami.

4. Tidak merokok
Selain menyebabkan kematian, merokok juga merusak pembuluh darah (wajah kamu akan terlihat kusam dan tidak segar), bikin keriput disekitar mulut, gigi dan kuku kuning, jari-jari bau rokok dan nafas tidak sedap. Iiih.. gak banget kan?! Banyak hal lain yang dapat kamu lakukan selain merokok!
  
5. Makan
Makanan sudah terbukti bisa bikin kita tambah kuat dan sehat. Tetapi jangan asal makan. Kamu tahu kan yang namanya makanan 4 sehat 5 sempurna? Nah, makanan ini jelas penting banget untuk kecantikan rambut, kulit, dan kuku. Jadi mulai sekarang, usahakan melahap makanan yang bergizi, seperti protein (daging dan kacang kedelai), buah dan sayur (terutama sayur-sayuran yang berwarna hijau tua, buah yang berwarna merah dan orange), dan gandum.
  
6. Rajin olahraga
Semua orang juga tahu, olahraga bikin tubuh lebih sehat, mempercepat proses metabolisme, dan melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh. Kamu juga bisa mencegah gangguan kesehatan seperti sakit jantung dan pengapuran tulang di hari tua nanti. Paling tidak luangkan 30 menit untuk olahraga seperti berenang, bersepeda, jogging, main basket dan lain-lain. Olahraga tidak ada ruginya kok!
  
7. Cintai diri sendiri
Perasaaan sangat mempengaruhi penampilan lho! Disaat kamu bahagia dan banyak ketawa, jantung akan berdetak lebih cepat, memperlancar peredaran darah, dan membuat kamu awet muda. Coba kelilingi dirimu dengan apapun yang bisa membuatmu hati kamu lebih senang, misalnya hangout bareng sahabat, main musik dan lain-lain. Kamu juga harus sadar, kamu punya kelebihan-kelebihan yang belum tentu dimiliki orang lain, tunjukkan! Agar kamu bisa merasa bangga dan lebih cinta sama diri sendiri.

Sumber : Majalah CosmoGirl Indonesia


0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Posting Komentar

Rabu, 07 Desember 2011

Sehat dan Cantik



 


Siapa sih yang tidak ingin selalu sehat dan terlihat cantik? Tentu semua perempuan di dunia ini sangat mendambakan hal itu, termasuk saya.  Dari sumber yang telah saya dapat, ternyata ini lho rahasianya...

1. Tidur cukup

      Lebih memilih online atau nonton acara TV hingga larut malam daripada tidur, berarti kamu memotong pendek waktu istirahat yang penting banget untuk penyegaran tubuh. Kata para ahli, saat tubuh beristirahat dimalam hari, hormon-hormon dalam tubuh aktif bekerja membangun sel kulit baru dan membuat otot menjadi lebih kuat. Terlalu sering kurang waktu tidur bisa membuat kulit mudah berkeriput dan otot melemah. Wah, gawat! Kamu tentu tidak ingin seperti itu kan? Ayo mulai dari sekarang harus tidur cukup, jangan tidur larut malam!


2. Minum air putih
Meskipun kedengarannya biasa, tapi air putih adalah minuman yang banyak manfaatnya dan sangat baik untuk tubuh kita. Selain dapat menghilangkan rasa haus, air putih juga dapat membuat kulit lebih halus dengan membawa bahan-bahan gizi yang penting ke sel-sel dalam tubuh lewat peredaran darah. Nafas juga lebih segar karena air putih mencuci mulutmu dari bakteri-bakteri dan memperlancar system pencernaan sehingga kotoran tidak terhambat dalam tubuh. Tubuhmu membutuhkan kira-kira delapan gelas air putih setiap hari. Jadi usahakan untuk selalu minum air putih setelah kamu bangun tidur, sehabis makan, dan sewaktu melakukan aktifitas lainnya.

3. Cintailah rambutmu

Rambut yang terlalu sering diubah-ubah jadi lebih sensitif dan mudah rusak. Rambut yang bergaya alami akan terlihat lebih indah dan lebih menampilkan kepribadianmu yang sebenarnya. Be unique, girls! Jangan keramas setiap hari. Cari produk rambut yang sesuai dengan jenis rambut kamu. Lakukan perawatan dengan bahan-bahan yang alami.

4. Tidak merokok
Selain menyebabkan kematian, merokok juga merusak pembuluh darah (wajah kamu akan terlihat kusam dan tidak segar), bikin keriput disekitar mulut, gigi dan kuku kuning, jari-jari bau rokok dan nafas tidak sedap. Iiih.. gak banget kan?! Banyak hal lain yang dapat kamu lakukan selain merokok!
  
5. Makan
Makanan sudah terbukti bisa bikin kita tambah kuat dan sehat. Tetapi jangan asal makan. Kamu tahu kan yang namanya makanan 4 sehat 5 sempurna? Nah, makanan ini jelas penting banget untuk kecantikan rambut, kulit, dan kuku. Jadi mulai sekarang, usahakan melahap makanan yang bergizi, seperti protein (daging dan kacang kedelai), buah dan sayur (terutama sayur-sayuran yang berwarna hijau tua, buah yang berwarna merah dan orange), dan gandum.
  
6. Rajin olahraga
Semua orang juga tahu, olahraga bikin tubuh lebih sehat, mempercepat proses metabolisme, dan melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh. Kamu juga bisa mencegah gangguan kesehatan seperti sakit jantung dan pengapuran tulang di hari tua nanti. Paling tidak luangkan 30 menit untuk olahraga seperti berenang, bersepeda, jogging, main basket dan lain-lain. Olahraga tidak ada ruginya kok!
  
7. Cintai diri sendiri
Perasaaan sangat mempengaruhi penampilan lho! Disaat kamu bahagia dan banyak ketawa, jantung akan berdetak lebih cepat, memperlancar peredaran darah, dan membuat kamu awet muda. Coba kelilingi dirimu dengan apapun yang bisa membuatmu hati kamu lebih senang, misalnya hangout bareng sahabat, main musik dan lain-lain. Kamu juga harus sadar, kamu punya kelebihan-kelebihan yang belum tentu dimiliki orang lain, tunjukkan! Agar kamu bisa merasa bangga dan lebih cinta sama diri sendiri.

Sumber : Majalah CosmoGirl Indonesia


Tidak ada komentar:

Posting Komentar